I-Focus
mengadakan acara outdoor photo hunting luar kampus, Sabtu (22/9) lalu. Organisasi yang diketuai oleh Heribertus Wijayanto ini mengambil tema yang sederhana tapi
menarik. Tema yang diangkat adalah human
interest. Apa yang menjadikannya menarik? Manusia adalah makhluk hidup yang
dinamis dan sangat beragam. Oleh karena itu, menjadikan makhluk yang sangat
kompleks sebagai objek adalah pekerjaan yang bisa dibilang cukup menantang.
Anggota I-Focus
yang berpartisipasi dalam acara ini berjumlah lebih kurang 20 orang. Karena jumlahnya
tidak banyak dan lokasi hunting cukup
dekat, transportasi disediakan oleh salah satu anggota. Dimulai dari pukul 10
pagi sampai setengah 4 sore, hunting kali ini mengambil lokasi di dua daerah
yang merupakan pusat keramaian, yakni Monumen Nasional dan Pasar Baru. Acara ini
sifatnya terbuka dan bebas biaya—sama seperti acara-acara hunting sebelumnya—sehingga memberi nilai tambah bagi siapa saja
yang ingin belajar fotografi dengan biaya minimal.
Kiwantoro,
mahasiswa angkatan 2010, menyatakan acara hunting ini seru dan sangat bermanfaat walaupun memiliki banyak kendala, salah satunya adalah cuaca. Ia dan wakil ketua I-Focus, Faeshal Adam, memiliki harapan yang
sama bagi I-Focus. Mereka berharap acara seperti ini bisa lebih sering
diadakan. Adam juga menambahkan, pemula tidak perlu takut untuk
mengikuti acara-acara seperti ini. Kita harus berani mencoba sesuatu yang baru
dan tidak perlu bingung karena tidak mempunyai kamera profesional. Kamera apa
saja bisa digunakan, tidak perlu mahal atau pun bagus. Yang penting adalah
momennya.(Paramitha/Willy)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar