I-Focus kembali menggelar
Pendidikan Dasar atau Diksar yang diadakan di
ruang Laboratorium Fotografi pada hari kamis (29/8). Diksar yang digelar
tahunan ini bertujuan memberikan bekal dan pengetahuan dasar mengenai dunia fotografi
bagi peserta Diksar yang merupakan anggota dari I-Focus. Menurut
Ketua I-Focus, Steven Andreass Anthony, sebanyak 30-an peserta menghadiri kegiatan
Diksar ini yang terdiri dari anggota I-Focus dari beberapa angkatan yang berbeda.
Diksar ini menghadirkan
Stevanus Sunarjo, seorang praktisi
sekaligus pengajar mata kuliah teknik fotografi dan audiovisual di Fikom Untar.
Dalam kesempatan ini, Sunarjo memberikan bekal bagi peserta Diksar mengenai
bagaimana cara memotret foto yang sempurna. Lanjutnya, foto yang baik harus dilihat dari objek
apa yang akan diambil. Hal lain yang
dijelaskan adalah mengenai perbedaan hasil foto yang akan didapat menggunakan
Kamera DSLR(digital
single lens reflex) dengan Kamera DSLT(digital single lens
translucent). Sunarjo memberikan saran untuk memilih kamera sesuai kebutuhan dalam memotret. Harapannya,
Diksar ini akan berguna dalam memberikan kemampuan dasar bagi partisipan.
#salamjepret.
Posting Komentar