Film lawas yang mengangkat kisah
tentang gagalnya Perjanjian Linggarjati ini disutradarai oleh Mochtar
Soemodimedjo, film ini diproduksi pada tahun 1981. Film yang bertemakan romansa
perjuangan ini diangkat dari novel yang berjudul sama karya Pandir Kelana.
Mengisahkan tentang seorang tentara yang bernama Firman, yang bertugas untuk
mengawasi kereta tujuan Purwokerto-Jogjakarta, saat itu Indonesia masih dalam
keadaan labil pasca kemerdekaan (1945-1950), ketika Belanda masih belum
sepenuhnya rela melepaskan kemerdekaan bagi Indonesia masih terus melakukan
intervensi di berbagai wilayah. Salah satu incaran Belanda adalah jalur
perkereta-apian, karena pada saat itu kereta api merupakan transportasi penting
bagi kebutuhan negara. Letnan Sudadi berangkat bersama kereta pertama,
sementara Letnan Firman dan Sersan Tobing mengawal kereta terakhir, kereta
terakhir bukan saja berisikan penumpang biasa namun juga berkas-berkas penting
negara, Para Letnan bekerkasama dengan Jend. Gatot Subroto pada saat
mengamankan keberangkatan kereta api terakhir.
Film yang
diproduksi PPFN (Pusat Produksi Film Negara) bekerjasama dengan PJKA (kini PT
KAI) ini digarap dengan cukup apik, dan
merupakan saksi bisu sejarah yang mampu menjadi bahan pembelajaran yang baik
bagi generasi muda untuk mengenal sejarah kemerdekaan.
Penulis : Yusrina Zulfa
Editor : Yuzrina Zulfa
Penulis : Yusrina Zulfa
Editor : Yuzrina Zulfa
Posting Komentar